Minggu, 29 Mei 2011

Bio Personil Linkin Park

Personil Linkin Park
Mike Shinoda - backing vocal, sampling, rap, keyboard, gitar

Michael Kenji Shinoda, atau lebih dikenal sebagai Mike Shinoda atau Mike (lahir di Agoura, California, Amerika Serikat, 11 Februari 1977; umur 33 tahun) adalah seorang pentolan grup musik rock Amerika, Linkin Park. Di Linkin Park, Mike berperan sebagai emcee (rapper), kadang kibordis dan kadang gitaris.

Ayah Mike Shinoda seorang keturunan Jepang, dan ibunya berdarah Amerika Asli (Indian)—bukan keturunan Rusia seperti disebutkan di beberapa media. Mike mempunyai seorang kakak laki-laki bernama Jason.

Perkenalan dengan musik

Mike Shinoda menghabiskan masa kecilnya di Agoura. Perkenalan pertamanya dengan musik yaitu lewat musik klasik. Mike mulai belajar piano klasik saat berusia 3 tahun. Karena bosan, kemudian dia beralih ke Jazz. Setelah dari jazz, Mike beralih ke hip-hop. Perkenalannya dengan hip-hop yaitu melalui teman-temannya. Setelah menonton konser Anthrax dan Public Enemy, Mike memutuskan dirinya untuk hidup sebagai musisi. Kemudian dia belajar rapping dan membuat lirik lagu saat umur 14 tahun.

Peran Mike dalam Linkin Park
Mike sangat berperan dalam unsur hip-hop Linkin Park. Mike menulis lirik lagu bersama Chester, dan juga sebagai kibordis dan gitaris. Mike juga mengarahkan teman-temannya, dan dapat menyatukan sesama anggota Linkin Park, sehingga disebut ‘The Glue’.
Mike merancang sampul album Linkin Park yang pertama, Hybrid Theory.
Mike memproduseri semua album, kecuali Hybrid Theory dan Meteora. Album-album yang diproduseri Mike yaitu, Reanimation, Linkin Park Live In Texas, dan Collision Course, yaitu kolaborasi antara Linkin Park dengan Jay Z. Sedangkan, Hybrid Theory dan Meteora diproduseri oleh Don Gilmore.
Mike sering mengurusi website Linkin Park dan menjawab pertanyaan-pertanyaan dari fans.
Mike salah satu yang mempelopori Projekt Revolution (tur bersama Static X, dll di Amerika Serikat) dan juga Collision Course.

Fakta-Fakta Lain Mengenai Mike Shinoda
Mike ahli dalam ilustrasi tapi belajar banyak desain grafik.
Mike mempunyai istri bernama Anna Lovejoy.
Mike harus mengerjakan tugas akhirnya di Pasadena Art College dalam minggu yang sama dengan waktu Linkin Park musti melakukan pertunjukan untuk 6 label rekaman.
Mike mendapat pekerjaan sebagai desainer grafik setelah lulus dari universitas.
Pertama kali Mike mendengar ‘One Step Closer’ di radio yaitu ketika di Arizona.
Mike merancang logo untuk album Styles Of Beyond, 2000 Fold CD.
Mike menggunakan gitar Paul Reed Smith CE-22.
Mike fans berat Dido. Mike juga memfavoritkan segudang penyanyi wanita seperti, Kittie, Madonna, dan Sneaker.
Mike sering membantu Brad Delson dalam mengadakan makan malam bagi para gelandangan setiap natal.
Mike juga mengerjakan beats dan sample untuk Linkin Park

Chester Bennington - vocal

Chester Bennington (lahir di Phoenix, Arizona, Amerika Serikat, 20 Maret 1976; umur 34 tahun) adalah vokalis dari grup musik Linkin Park. Sebelumnya, Chester tergabung ke dalam band "Grey Daze".

Chester mempunyai satu proyek sampingan bernama "Snow White Tan" yang kemudian disebut Chester sebagai "Dead By Sunrise".

Masa kecil

Sejak kecil Chester tertarik di bidang musik, dan inspirasinya adalah Depeche Mode dan Stone Temple Pilots. Orang tuanya bercerai di akhir 1980an, ketika Chester masih kecil. Akhirnya, Chester berusaha bangkit dengan menggunakan kokain. Chester akhirnya berhasil mengatasi kecanduan narkobanya. Ia bekerja di restoran Burger King sebelum memulai karier sebagai musisi profesional.

Karier

Awal karier di Linkin Park

Mulanya, band Xero kesulitan mencari vokalis baru setelah vokalis sebelumnya, Mark Wakefield keluar dari band lalu menjadi manajer Taproot. Mereka mendengar tentang Chester, yang berasal dari Arizona, Amerika Serikat. Xero langsung mengirimkan sebuah kaset kosong dan meminta Chester untuk merekam suaranya di kaset itu. Chester langsung merekamnya dan mengirimkannya kembali kepada Xero. Band itu terkesan lalu merekrut Chester ke dalam band. Setelah ini, Chester mengganti nama band Xero menjadi Hybrid Theory.

Dead By Sunrise

Pada tahun 2004 - 2005, beberapa anggota Linkin Park memiliki side project. Chester tidak ketinggalan. Ia lalu membentuk sebuah band yang bernama "Snow White Tan". Namun, Chester sendiri merubah namanya menjadi "Dead By Sunrise".

Kehidupan pribadi

Chester menikah dengan istri pertamanya, Samantha, pada 31 Oktober 1996. Mereka mempunyai satu anak, namanya Draven Sebastian, lahir pada 19 April 2002. Setelah bercerai dengan Samantha, Chester menikahi Talinda Bentley, mantan model majalah Playboy.

Peran Chester di Linkin Park
Sebagai vokalis.
Dalam lagu "Somewhere I Belong", Chester memainkan gitar akustik.
Mengubah nama bandnya, dari "Xero", lalu "Hybrid Theory", "Lincoln Park", dan yang terakhir nama band Chester menjadi "Linkin Park".

Joe Hahn - turntablis 

Joe Hahn atau dikenal juga sebagai Mr. Hahn (lahir di Dallas, Amerika Serikat, 15 Maret 1977; umur 33 tahun) adalah turntablis band Linkin Park.

Peran di Linkin Park
Sebagai turntablis (DJ)
Sebagai sutradara kebanyakan video klip singel Linkin Park; kecuali: "One Step Closer", "Crawling",dan "Faint".

Dave "Phoenix" Farrell - bassis 

David Michael Farrell, atau lebih dikenal sebagai Dave Farrell atau Phoenix (lahir di Plymouth, Massachusetts, Amerika Serikat, 18 Februari 1977; umur 33 tahun) adalah bassis dari band beraliran nu metal, Linkin Park. Julukan "Phoenix" didapat dari tato Phoenix di kedua lengannya.

Brad Delson - gitaris 

Brad Delson (lahir pada 1 Desember 1977) adalah gitaris band beraliran nu metal, Linkin Park. Brad juga dikenal sebagai "Big Bad Brad" (BBB). Dalam album Hybrid Theory, Brad juga merangkap sebagai bassis karena waktu itu, Dave Farrell (Phoenix) belum bergabung dengan Linkin Park.

Rob Bourdon - drummer 

Robert Gregory Bourdon (lahir 20 Januari 1979) adalah drummer grup musik nu metal Linkin Park. Ia menganut kepercayaan Yahudi. Ia mulai mengenal drum di usia 10 tahun. Ia memegang posisi drummer di Linkin Park. Rob, Mike Shinoda, dan Brad Delson menempuh pendidikan menengah atas di sekolah yang sama. Bersama Mike dan Brad, ia memulai kariernya sebagai musisi. Saat itu, Linkin Park belum terbentuk dengan sempurna hingga akhirnya Mike merekrut Joe Hahn, serta bergabungnya Chester Bennington pada band ini. Menurutnya,ketukan drum yang sulit ia mainkan, ialah ketukan drum pada lagu Easier to Run yang ada di album Meteora. Rob memainkannya dengan berbeda.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar